WELCOME TOINUYASHA LOV3R'S BLOG
THANKS 4 VISITING

12 April 2011

Awal Perjalanan Situs Jejaring Sosial Facebook

Siapa yang tidak mengenal situs facebook.com? Sepertinya, di era yang melek teknologi seperti saat ini, sangat mustahil jika masih ada orang yang tidak mengetahui tentang facebook. Bahkan, penulis yakin, sebagian besar penduduk dunia pasti sudah bergabung dan memiliki akun di facebook.com. Yang jadi pertanyaan, bagaimana sebenarnya cerita awal situs facebook.com ini hingga bisa meraih kesuksesan?
Tenang, pembaca tak perlu khawatir. Artikel ini mengulas lebih banyak mengenai sukses perjalanan situs facebook.com dari awal. Baiklah, penulis tak akan terlalu banyak berbasa-basi lagi. Untuk menjawab pertanyaan tadi, berikut paparkan perjalanan facebook.com yang penulis kemas melalui sebuah tulisan.

Sejarah Facebook.com

Facebook berawal ketika salah seorang mahasiswa semester II Harvard University, Mark Zuckerberg, membuat sebuah situs yang serupa dengan kontak jodoh untuk rekan-rekan sekelas dan sekampusnya. Situs yang dinamainya Facemash.com ini terinspirasi dari situs Hot or Not. Situs yang dibuatnya ini memungkinan seseorang untuk melihat foto teman-teman dalam  satu kampus dan memberikan penilaian atau rating berupa “Hot” dan “Not” pada foto-foto yang ditampilkan.
Untuk mendapatkan foto rekan-rekan sekampusnya ini, Zuckerberg berupaya dengan berkeliling dan door to door kepada semua rekannya yang ada di kampus. Bahkan, untuk memperbanyak foto dalam situsnya itu, Zuckerberg berbuat nekat dengan membobol akses jaringan komputer yang dimiliki kampus Harvard. 
Sayang, aksi nekatnya ini diketahui oleh pihak kampus sehingga situs Facemash.com pun ditutup dan dirinya pun diancam akan di-drop out dari kampus itu, meski akhirnya tidak jadi dilakukan. Dia berkilah, “Penutupan facemash.com bisa diterima karena alasannya memang logis. Namun sayang, kampus tidak menyadari potensinya yang bisa mendongkrak popularitas kampus ini”.

2004

Seakan tidak kapok dengan apa yang tengah dialami sebelumnya, pada 4 Februari 2004, Zuckerberg kembali membuat sebuah situs sebagai media pertukaran informasi antarmahasiswa di kampus Harvard. Situs barunya ini dia namai “The Facebook” yang beralamat di http://www.thefacebook.com.
Peluncuran pertama situs ini memang hanya terbatas untuk civitas akademik kampus Harvard. Namun, melihat apa yang terjadi dengan situs ini sungguh menakjubkan. Hanya dalam waktu kurang dari 30 hari, hampir setengah mahasiswa Harvard bergabung dan menggunakan situs ini. 
Kenyataan ini membuat rekan-rekan Zuckerberg bergabung dan merencanakan untuk memperkuat situs thefacebook.com ini agar tidak hanya dibatasi untuk kalangan Harvard. Alhasil, bulan Maret 2004, situs yang dibuat Zuckerberg ini telah merambah ke sebagian besar kampus yang berada di Amerika Serikat dan Kanada. Pada Juni 2004, thefacebook.com memperoleh investasi pertamanya dari pendiri PayPal, Pietr Thiel.

2005

Mei 2005 situs thefacebook.com kembali mendapatkan kucuran dana sebagai hasil dari join venture bersama pihak Accel Partners. Menyadari situsnya sangat ramai, pada 23 Agustus 2005, The Facebook membeli domain mereka yang selama ini dimiliki oleh Aboutface.com dan menanggalkan frase “the” dalam situsnya untuk kali pertama. Maka, jadilah situs ini sekarang bernama Facebook.com. 

2006

April 2006 boleh jadi sebagai awal situs ini bisa dinikmati oleh seluruh warga di dunia. Setelah mendapatkan kucuran dana segar sebesar 25 Juta dollar dari hasil investasinya bersama pihak PayPal, Greylock Partners, dan Meritec, facebook.com mulai merambah Benua Asia pada Mei 2006. Pertengahan 2006, giliran Israel dan Jerman yang “ditaklukkan” Zuckerberg. Mulai 11 Sepember 2006, status registrasi facebook dibuat “free to join” oleh Zuckerberg.

Sumber : http://www.anneahira.com